Minggu, 22 Januari 2017

TERSANDUNG MASALAH SEPELE ?




Pertengahan Agustus 2012, saya berencana melakukan pelunasan sebagian KPR, satu kegiatan yang cukup sering saya lakukan karena persyaratannya mudah, minimal 3 kali dari besar angsuran tiap bulannya.

Ketika suami mengajak saya mendoakan rencana tersebut, saya menjawab,
“Jangan menyusahkan Tuhan dengan urusan kecil. Banyak anak-Nya yang memerlukan Tuhan untuk urusan yang lebih urgent dan lebih berat. Ini urusan kecil, tidak boleh manja. Kita urus sendiri.

Dan hasilnya di luar rencana. Fax yang saya kirim, meskipun sudah tercatat “terkirim” ternyata tidak masuk ke system penerimaan Bank. Petugas Bank tidak menemukan berkas tersebut.

Kejadian ini membuat saya tertegun. Selama ini lancar-lancar saja, koq sekarang begini? Mendadak saya diingatkan, “Kamu saja senang terlibat urusan anakmu. Meskipun anakmu complain karena merasa orang tuanya lebay (berlebihan). Saat mereka asyik sendiri, kamu kecewa karena merasa dicuekin. Bukankah Bapa di Surga menganggap kamu anak juga?

Allah yang Maha Besar, Maha Kuasa, Maha Hebat, Maha ….. (banyak sekali) juga merupakan Bapa yang peduli dan ingin selalu hadir di dalam kehidupan kita.
Betapa beruntungnya kita!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar